Ilustrasi(MI/Januari Hutabarat)
AKSES Jalan Lintas Sumatra (Jalinsum) yang menghubungkan Kabupaten Tapanuli Utara dengan Tapanuli Tengah, Sumatra Utara, lumpuh total sejak Rabu (26/11) sore. Hujan deras berkepanjangan menyebabkan tanah longsor dan ambruknya badan jalan di sedikitnya 20 titik, sehingga seluruh jalur tertutup dan kendaraan tidak dapat melintas sama sekali.
Material longsor berupa tanah, batu, dan pohon menutup badan jalan hingga 100%. Pada beberapa lokasi, badan jalan bahkan tergerus arus air dan amblas, sehingga tidak memungkinkan untuk dilalui kendaraan roda dua maupun roda empat.
Bupati Tapanuli Tengah, Masinton Pasaribu, turun langsung meninjau lokasi terdampak. Ia terlihat menelusuri jalur menuju Kabupaten Tapanuli Tengah untuk memastikan kondisi masyarakat serta seberapa parah kerusakan yang terjadi.
Hingga berita ini diturunkan, upaya penanganan belum dapat dilakukan secara maksimal. Petugas dari dinas terkait maupun BPBD kesulitan bergerak karena hujan deras masih terus mengguyur kawasan tersebut dan potensi longsor susulan masih tinggi. Aliran listrik di beberapa titik juga dilaporkan padam.
Pemerintah mengimbau masyarakat yang akan melintas agar menunda perjalanan dan tetap meningkatkan kewaspadaan terhadap cuaca ekstrem yang masih berpotensi terjadi di wilayah Sumatra Utara. (JH/E-4)

1 day ago
2
































:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5365168/original/090343300_1759140108-WhatsApp_Image_2025-09-29_at_17.00.24.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5352887/original/013654100_1758144467-AP25260720491829.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5364853/original/046358800_1759128662-462a26d0-2645-4809-88b5-48611f626139.jpg)


:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5348836/original/064698500_1757902947-ClipDown.com_536149216_18672569230011649_1930765662361117681_n.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4757356/original/067911600_1709187898-20240229-Bayi_Tahun_Kabisat-HER_1.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5365417/original/044399600_1759182511-ea_sports_game.jpg)