ARTICLE AD BOX
Pimpinan DPR periode 2024-2029 resmi dilantik, Selasa (1/10) . Puan Maharani dan Dasco masih menghiasi posisi tersebut.
Puan kembali menjadi Ketua DPR. Begitu juga dengan Dasco yang menjadi Wakil Ketua DPR lagi.
Tiga nama baru masing-masing adalah:
Seperti apa profil mereka? Berikut kumparan rangkum:
Puan Maharani dikenal luas sebagai putri dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dan Taufik Kiemas. Dia lahir pada 6 September 1973 di Jakarta.
Karier politiknya mulai terlihat sejak keanggotannya di KNPI pada 2006. Saat itu, dia sempat menjabat sebagai salah satu anggota DPP KNPI.
Puan kemudian mencalonkan diri pada Pileg 2009 dengan Dapil Jawa Tengah V. Tak sia-sia, pencalonan itu mengantarkannya menjadi salah satu anggota DPR RI dengan suara terbanyak.
Pada 2014, Puan juga terpilih kembali menjadi anggota DPR. Dia bahkan dipercaya menjadi Ketua Fraksi PDIP di parlemen sampai 2014.
Prestasi yang diperoleh terus berlanjut. Bahkan saat Jokowi menjabat sebagai presiden pada periode pertama di 2014, Puan diangkat menjadi Menko PMK sampai periode pertama berakhir di 2019.
Hingga pada 2019, saat masa jabatannya sebagai Menko PMK berakhir, Puan kembali maju di Pileg dengan dapil yang sama, yaitu dapil Jawa Tengah V. Dengan kepopulerannya, Puan kembali mencetak prestasi sebagai salah satu caleg yang banyak mendapatkan dukungan.
Puan pun dilantik menjadi Ketua DPR periode 2019-2024. Ia bahkan mencetak sejarah sebagai perempuan pertama yang menjabat Ketua DPR.
Awalnya, Dasco berkarier di dunia politik karena kedekatannya dengan Fadli Zon yang merupakan salah satu senior di Gerindra. Sufmi Dasco dan Fadli Zon merupakan rekan bisnis.
Kemudian, Dasco terlibat aktif saat Partai Gerindra mulai didirikan. Sejak 2008, dia menjabat sebagai Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerindra. Ia juga Ketua Bidang Organisasi dan Keanggotaan DPP Partai Gerindra sejak 2008-2014.
Dasco terpilih sebagai Wakil Ketua Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) pada 30 Oktober 2014. Pada masa kerja 2014-2019, Sufmi Dasco Ahmad duduk di Komisi III yang membidangi hukum, keamanan, dan hak asasi manusia.
Sufmi Dasco Ahmad dikenal aktif berorganisasi. Salah satunya adalah Kongres Advokat Indonesia tahun 2011. Dia menjabat dewan pembina.
Organisasi-organisasi yang pernah diikuti Dasco di antaranya Serikat Pengacara Rakyat, Ikatan Pedagang Pasar Indonesia, dan Satuan Relawan Indonesia Raya.
Adies Kadir lahir pada tanggal 17 Oktober 1968 di Balikpapan, Kalimantan Timur.
Pada tahun 1987-1993, ia menempuh pendidikan S1 nya di Universitas Wijaya Kusuma, Surabaya (1987-1993). Di saat yang sama ia juga mendapat gelar sarjana dari Universitas Merdeka Surabaya.